CD-ROM
Pengaruh faktor-faktor kedisiplinan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan pada perusahaan krupuk "Sumber Makmur" Sidoarjo (CD)
Dengan berkembangnya peradaban zaman dan semakin kompleknya masalah yang dihadapi oleh perusahaan salah satunya masalah yang timbul berkaitan dengan masalah ketenaga kerjaan terutama yang berkaitan dengan masalah kedisiplinan kerja karyawan.
Kedisiplinan kerja adalah suatu alat yang dipakai sebagai alat untuk mendorong karyawan, agar dapat bekerja secara aktif dalam melaksanakan tugasnya dengan baik. Padahal kalau ditelusuri lebih mendalam, kedisiplinan yang diatur secara baik akan mendorong karyawan untuk berprestasi.
Rumuskan masalah yang dihadapi oleh perusahaan Krupuk “Sumber Makmur” Sidoarjo adalah bagaimana pengaruh faktor-faktor kedisiplinan kerja karyawan terhadap peningkatan produktivitas kerjanya guna meningkatkan target perusahaan?. Di sini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor kedisiplinan kerja karyawan terhadap peningkatan produktivitas kerja para karyawan guna meningkatkan target perusahaan.
Untuk menunjang kelancaran dalam penelitian digunakan teknik analisis data kuantitatif.
Tidak tersedia versi lain