CD-ROM
Analisis ratio finansial sebagai salah satu usaha untuk menilai keberhasilan manajemen pada PT. BPR Mitra Dhana Ceswara Lamongan (CD)
Di dalam melaksanakan aktivitasnya, pihak BPR. Mitra Dhana Ceswara juga mempunyai tujuan untuk mendapatkan laba seoptimal mungkin, karena tanpa adanya laba perkembangan bank akan sulit tercapai. Dengan tingkat likuiditas yang terlalu besar terus menerus, bank akan dinilai kurang mampu dalam memutarkan dana dalam bank itu. Hal tersebut dapat dilihat pada kualitas aktiva tidak produktif yang meningkat sehingga secara konsisten pihak bank harus membiayai dana tersebut. Dengan demikian manajemen bank dituntut untuk mengoperasionalkan dana yang ada seefisien mungkin sehingga dapat memperoleh laba seperti yang diinginkan.
Berdasarkan keterangan yang telah diuraikan diatas, maka dapat dikemukakan saran-saran sebagai berikut :
1. Karena PT. BPR Mitra Dhana Ceswara sebagai bank yang mengemban misi pembangunan daerah, maka sudah selayaknya manajemennya memiliki tingkat profesionalisme yang tinggi dan terus ditingkatkan agar misi tesebut terus berjalan.
2. Adanya penurunan laba seharusnya menjadi pihak bank untuk lebih terpicu meningkatkan aktivitasnya sebagai lembaga keuangan untuk menarik dana dari masyarakat sekaligus mengalokasikannya ke dalam sejumlah aktivitas yang mendatangkan laba yang cukup tinggi dengan mempertimbangkan kadar resikonya.
3. Meningkatkan kemampuan manajemen dalam mengelola dana lebih efisien dengan jalan peningkatan pendidikan serta latihan baik bagi manajer atau direktur juga bagi karyawan.
4. Hal ini penting dilakukan karena mengingat kemampuan, ketrampilan dan keahlian manajer bank sangat penting untuk menjadikan bank sebagai lembaga keuangan yang tinggi efisiennya.
Tidak tersedia versi lain