CD-ROM
Analisis faktor-faktor psikologis yang mempengaruhi perilaku konsumen dalam mengambil keputusan untuk membeli motor China Merk Starway (studi kasus pada UD. Jaya Al-Amin Malang) (CD)
Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Untuk menganalisis faktor-faktor psikologis perilaku konsumen yang mempengaruhi keputusan konsumen dalam pembelian produk 2) Untuk menganalisis faktor psikologis perilaku yang dominan yang mempengaruhi konsumen dalam mengambil keputusan untuk membeli motor China Merk STARWAY
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode analisis kuantitatif dengan menggunakan analisa regresi linier berganda. Adapun data yang dianalisis adalah data primer yang berupa data jawaban dari kuesioner. Sebelum data dianalisis maka terlebih dahulu dilakukan uji instrumen penelitian yang terdiri dari uji reliabilitas dan validitas. Setelah instrumen penelitian dinyatakan valid dan reliabel.
Dari hasil penelitian dan analisis yang dilakukan terbukti bahwa variabel bebas motivasi, persepsi, pengetahuan dan keyakinan dan sikap secara simultan atau bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian motor China merk Starway pada UD. Jaya Alamin Malang.
Dari hasil uji secara parsial untuk menguji hipotesis yang kedua juga telah terbukti bahwa faktor motivasi mempunyai pengaruh yang dominan terhadap keputusan pembelian konsumen dalam membeli produk sepeda motor China merk Starway di UD. Jaya Alamin. Hal ini dapat dilihat dari besarnya koefisien regresi motivasi yang lebih besar jika dibandingkan dengan variabel yang lain.
Tidak tersedia versi lain