Text
Wanita bertato dalam iklan media cetak produk sony ericsson T610 versi wanita bertato : studi tentang beberapa hal berkaitan dengan perempuan sebagai model dalam iklan produk (CD)
Iklan seakan tidak bisa dilepaskan begitu saja dari kehidupan kita, begitu kita bangun dan menghidupkan televisi atau membaca surat kabar. Iklan melalui berbagai media baik media cetak maupun media elektronik, merupakan bagian yang tidak terpisahkan dalam kehidupan kita. Apalagi bila iklan tersebut dikemas dalam bentuk iklan yang berbeda, dengan tampilan yang bisa dikatakan unik. Iklan Sony Ericsson T610 versi wanita bertato termasuk salah satunya, iklan yang mampu menampilkan pesan dengan visualisasi gambar yang menarik dan kata-kata (teks) yang mudah dimengerti.
Penelitian ini mendeskripsikan tentang beberapa hal berkaitan dengan perempuan sebagai model dalam iklan produk Sony Ericsson T610 (versi wanita bertato) dalam media cetak ditinjau dari analisis semiotika?”. Dengan menggunakan jenis penelitian deskripsi dan pendekatan kualitatif. Hal ini dilakukan untuk menganalisa data-data yang berupa non angka menjadi rangkaian kalimat. Peneliti menggunakan analisis semiotika paradigma kritis, karena dalam penelitian ini peneliti mengindentifikasikan tanda atau lambang untuk memperoleh keterangan pesan-pesan komunikasi yang ingin disampaikan.
Dari penelitian ini, peneliti menarik kesimpulan bahwa iklan produk Sony Ericsson T610 versi wanita bertato dilihat dari visualisasi gambar telah mampu menyuguhkan suatu iklan yang disajikan secara menarik. Iklan memperlihatkan image produk kepada masyarakat atau sasaran konsumen dengan menampilkan perempuan bertato sebagai simbol dari seni yang bisa dikatakan unik, sehingga menunjukan kekonsistenan Sony Ericsson sebagai salah satu perusahaan dalam industri telekomunikasi paling menarik dan inovatif.
Tidak tersedia versi lain