CD-ROM
Pelayanan administrasi pemerintahan kepada masyarakat di kantor kecamatan Klojen kota Malang : studi pada kantor kecamatan Klojen (CD)
Adapun hasil penelitian yang diperoleh menunjukan bahwa, (1). kepekaan pegawai akan tugas merupakan syarat mutlak terlaksananya profesionalisme kerja. Dengan adanya pegawai yang peka dan motivasi yang benar terhadap tugasnya, maka pelayanan administrasi kepada masyarakat akan berjalan dengan lancar. Secara umum dapat dikatakan oleh Camat Klojen bahwa pelayanan yang diberikan kepada masyarakat sudah maksimal. (2). berdasarkan ketepatan waktu pelayanan, secara umum penilaian masyarakat terhadap waktu dalam memberikan pelayanan yang diberikan oleh aparat kecamatan tidak ada masalah. (3). Dalam hal prosedur dan tata cara pelayanan, umumnya sudah tepat waktu misalnya dalam pembuatan Kartu Tanda Penduduk Dan Kartu Keluarga yang hanya memakan waktu satu hari saja dengan biaya RP.5000,dengan konsekwensinya pegawai harus lembur untuk menyelesaikan urusannya. (4). Sedangkan dalam hal peningkatan kualitas pelayanan dilakukan dengan menyempurnakan dan memudahkan proses pelayanan yang diberikan dengan menyediakan kotak saran serta menghimbau kepada masyarakat agar tidak segan mengutarakan semua keluahan-keluhan menyangkut tentamg kesulitan dalam proses pelayanan.
Saran yang dikemukakan sehubungan dengan penelitian ini adalah perlu ditingkatkan lagi sumber daya manusia Aparat Kecamatan Klojen melalui kursus dan latihan, dan kinerja. Dan pegawai sendiri harus memiliki motivasi kerja yang tinggi karena mereka adalah abdi masyarakat yang harus memberikan pelayanan dengan sebaik-baiknya, dan menyangkut pembagian kerja pada kecamatan klojen sudah jelas karena para pegawai sudah mendapatkan pelimpahan tugas dan wewenang dari pimpinan, dan perlu ditambah lagi peralatan kantor dikecamatan
Tidak tersedia versi lain