CD-ROM
Strategi pemenuhan permintaan pada PT.hakaya Indomas Tanjungsari Surabaya (CD)
Manajemen Produksi dan Operasi dalam suatu industri, khususnya industri manufaktur, sangat penting keberadaannya. Adapun didalamnya berupa teori dan aplikasi untuk proses produksi baik dari awal hingga akhir proses produksi.
Sistem produksi yang ada dari aktifitas produksi, mengubah bahan baku menjadi produk yang dikehendaki serta memberi nilai tambah bagi perusahaan.
Adapun tahap awal dalam tugas akhir ini adalah menganalisa data, dengan melakukan peramalan permintaan akan produk veneer untuk periode kedepan, dari tahap peramalan dilakukan analisa sebagai alternative solusi dari permasalahan yang terjadi di perusahaan.
Pada PT. Hakaya Indomas Tanjung Sari, alternative yang dapat diaplikasikan adalah pertama tidak menambah mesin produksi namun menerapkan strategi variasi jam kerja (lembur), sedangkan yang kedua yaitu menambah mesin produksi dengan pembiayaan secara tunai atau dengan leasing (sewa guna).
Dari kedua alternative yang dipakai sebagai perbandingan dan menjawab permasalahan yang terjadi sesuai dengan kapasitas dan keberadaan di PT. Hakaya Indomas, yaitu dengan menambah mesin produksi dengan sistem pembiayaan leasing agar didapatkan hasil yang efektif dan efisien serta menambah nilai profit bagi perusahaan.
Tidak tersedia versi lain