CD-ROM
Pengaruh tingkat suku bunga dan besarnya nilai taksiran barang jaminan thd jumlah nasabah Perum Pegadaian kantor cab. Blitar thn 2000 - 2004 (CD)
Adapun tujuan penelitian ini adalah : 1) Untuk mengetahui perkembangan jumlah jumlah nasabah, tingkat suku bunga dan besarnya nilai taksiran barang jaminan, pada Perum Pegadaian Blitar selama 5 tahun dari tahun 2000 sampai dengan 2004. 2) Untuk mengetahui pengaruh tingkat suku bunga dan besarnya nilai taksiran barang jaminan terhadap jumlah nasabah pada Perum Pegadaian Blitar. 3) Untuk mengetahui variabel bebas tingkat suku bunga memiliki sifat yang dominan dibandingkan variabel bebas nilai taksiran barang jaminan terhadap jumlah nasabah untuk golongan A, B, C, dan D.
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yaitu data yang secara langsung diperoleh dari Perum Pegadaian Blitar.
Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1) Analisis regresi linier berganda 2) Uji F 3) Uji t. Dari hasil penelitian dan analisis data dengan bantuan program SPSS di dapatkan bahwa tingkat suku bunga dan nilai taksiran barang jaminan terhadap jumlah nasabah golongan B, C dan D signifikan semua. Untuk golongan A tingkat suku bunganya tidak signifikan karena jumlah nasabah yang tidak begitu besar dan nilai taksiran barang jaminan signifikan terhadap jumlah nasabah.
Dari hasil analisis dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa untuk golongan B dan C yang dominan adalah tingkat suku bunga, sedangkan golongan A dan D yang dominan adalah nilai taksiran barang jaminan terhadap jumlah nasabah.
Tidak tersedia versi lain