CD-ROM
Citra Informatif Channel Otodriver Melalui Youtube (CD + Cetak)
Dengan bertumbuh pesatnya kendaraan roda empat di indonesia dan semakin bervariasinya merek kendaraan bermotor menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan konsumen ketika akan membeli mobil. Rata-rata konsumen membeli mobil tidak sesuai dengan kebutuhan karena kurangnya referensi tentang mobil yang akan dibelinya. Untuk mendapatkan referensi tentang mobil yang akan dibeli konsumen harus datang ke dealer resmi terdekat. Ini sangat membutuhkan waktu dan juga terbatasnya penyebaran informasi. Disini terjadi perubahan dalam proses komunikasi,Untuk mengatasi hal tersebut dibutuhkan sebuah saluran media informasi. Media sosial muncul sebagai solusi untuk mengatasi masalah tersebut, dari sekian banyak jenis media sosial yang ada, Youtube adalah yang paling tepat untuk memberi informasi serta salah satu cara untuk berkomunikasi kepada konsumen karena youtube adalah media sosial yang memadukan audio dan visual sangat mudah untuk dipahami berbagai kalangan. dalam tulisan ini penulis mengajukan rumusan masalah sebagai berikut “Bagaimana citra informatif channel Otodriver melalui Youtube”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan citra informatif channel Otodriver melalui Youtube. Penelitian ini juga memiliki manfaat akademik, yaitu sebagai penambah referensi dan rujukan bagi penelitian dengan tema yang sama yaitu tentang implementasi teori citra melalui media Youtube, kemudian penelitian ini juga memiliki manfaat praktis, yaitu penelitian diharapkan dapat memberikan informasi tentang gambaran citra Otodriver melalui media Youtube. Skripsi ini menggunakan metode penelitian dengan pendekatan Kualitatif, dengan menggunakan oservasi dan wawancara sebagai data primer serta dokumentasi sebagai data tambahan. Lokasi penelitian adalah kota Malang dan peneliti melakukan fokus penelitian pada penggunaan media sosial Youtube pada channel Otodriver. Informan berasal dari subscriber channel Youtube Otodriver yang berjumlah 4 orang. Hasil penelitian yang didapatkan oleh penulis adalah pembentukan citra didasari oleh beberapa faktor yaitu persepsi, kognisi, motivasi dan sikap. Selian itu faktor host juga berpengaruh dalam menarik penonton dalam membentuk citra sebagai car reviewer yang berpengalaman lebih dari 15 tahun sehingga tidak diragukan lagi kemampuannya. Dalam penyampaian pesan deatail dan mudah dipahami membuat para penonton bisa menikmati video channel Otodriver yang paling penting informasi yang dibahas adalah semua tentang dunia Otomotif sehingga Otodriver mendapat Citra Informatif.
Kata kunci : Citra, Channel Youtube, Youtube
Tidak tersedia versi lain